Selamat Datang, Salam "BELA NEGARA" , "NKRI HARGA MATI"
Home » » TNI Pasang jembatan bailey di jalur transportasi Pematangsiantar-Tanah Jawa

TNI Pasang jembatan bailey di jalur transportasi Pematangsiantar-Tanah Jawa

Written By Jurnal Pertahanan on Minggu, 31 Agustus 2014 | 18.57

Simalungun - Prajurit Tentara Nasional Indonesia (TNI) dari Batalyon Zeni Tempur (Yon Zipur) I/Dhira Dharma, Medan, memasang jembatan bailey di jalur transportasi Pematangsiantar-Tanah Jawa, Kabupaten Simalungun.

Kepala Dinas Perhubungan, Komunikasi dan Informatika (Dishub Kominfo) Kabupaten Simalungun Mixnon Andreas Simamora, Minggu (31/8), menyatakan pemasangan jembatan bailey untuk kelancaran arus lalu lintas di jalur ini.

"Hanya untuk kendaraan dengan berat delapan ton ke bawah, menunggu selesainya perbaikan jembatan Marihat," kata Mixnon.

Untuk transportasi, kata Mixnon, kendaraan diarahkan melalui jalur Simpang Sionggang-Silau Malaha, sedangkan untuk bus mangkal di kedua ujung jembatan.

Sementara itu, pejalan kaki dan kendaraan roda dua mempergunakan jembatan darurat yang dibangun pihak rekanan.

Danton Zipur Zeni I/Dhira Dharma Medan Lettu Jimmi Sinuhaji melalui Dansi Jembatan Serka R Simanjuntak menjelaskan pemasangan jembatan bailey butuh waktu satu minggu.

Masyarakat dan pengguna jalan menyambut baik upaya pemasangan jembatan bailey itu karena rute tersebut merupakan jalur utama transportasi ke Kota Pematangsiantar.

"Kalau pakai jalan alternatif membutuhkan waktu yang lama, apalagi jalannya banyak yang rusak. Kami harapkan cepat selesai," harap Sutrisno.

Sumber: Berita Satu
Share this article :

0 komentar:

Posting Komentar

Powered By Blogger

Defence Media Center

Kementerian Pertahanan

HARI BELA NEGARA 2015

HARI BELA NEGARA 2015

PERHATIAN

"Bagi Sobat Readers ingin mempublikasikan kembali tulisan ini di website atau blog Sobat Readers, mohon cantumkan link aktif artikel yang bersangkutan termasuk semua link yang ada di dalam artikel tersebut"

Terima kasih

Admin

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. JURNAL PERTAHANAN - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger