Selamat Datang, Salam "BELA NEGARA" , "NKRI HARGA MATI"
Home » » Kasad: Kopassus akan menggelar operasi khusus dalam rangka menyiapkan sistem pertahanan negara 2015

Kasad: Kopassus akan menggelar operasi khusus dalam rangka menyiapkan sistem pertahanan negara 2015

Written By Jurnal Pertahanan on Minggu, 26 Oktober 2014 | 18.41

Jakarta- Komando Pasukan Khusus (Kopassus) akan menggelar operasi khusus dalam rangka menyiapkan sistem pertahanan negara 2015. Kegiatan ini mengacu pada instruksi Presiden Joko Widodo agar Kopassus semakin sigap menjaga pertahanan dan kedaulatan negara.

 "Pertahanan kedepannya pada tahun 2015 mengacu pada apa yang diucapkan presiden untuk menciptakan peningkatan pertahanan," kata Kepala Staf TNI Angkatan Darat Jenderal TNI Gatot Nurmantyo di Lapangan Upacara Markas Komando Pasukan Khusus, Jalan RA Fadillah, Cijantung, Jakarta, Jumat (24/10/2014).

Gatot menuturkan instruksi presiden menjadi acuan strategi pasukan khusus kebanggaan TNI AD itu. Atas instruksi presiden itulah, kemudian Kopassus menyusun operasi khusus. Sebelum itu, Korps Baret Merah ini terlebih dahulu akan menggelar konsolidasi personel.

Menurut Jenderal TNI bintang empat ini tantangan pertahanan Indonesia akan semakin sulit. Indonesia harus menghadapi berbagai tantangan global. Oleh sebab itu, semua pihak, termasuk Kopassus mesti menyusun rencana strategis yang dievaluasi secara berkala.

"Rencana strategis harus dievauasi sesuai tantangan ke depan," pungkas Gatot.

Sumber: Metrotvnews
Share this article :

0 komentar:

Posting Komentar

Powered By Blogger

Defence Media Center

Kementerian Pertahanan

HARI BELA NEGARA 2015

HARI BELA NEGARA 2015

PERHATIAN

"Bagi Sobat Readers ingin mempublikasikan kembali tulisan ini di website atau blog Sobat Readers, mohon cantumkan link aktif artikel yang bersangkutan termasuk semua link yang ada di dalam artikel tersebut"

Terima kasih

Admin

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. JURNAL PERTAHANAN - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger