Selamat Datang, Salam "BELA NEGARA" , "NKRI HARGA MATI"
Home » , » TNI tidak Persoalkan Penambahan Pasukan PNG di Perbatasan

TNI tidak Persoalkan Penambahan Pasukan PNG di Perbatasan

Written By Jurnal Pertahanan on Rabu, 20 Februari 2013 | 20.00

Jakarta: Tentara Nasional Indonesia (TNI) tidak mempermasalahkan adanya penambahan pasukan atau pos penjagaan oleh tentara nasional Papua Nugini di wilayah perbatasan dengan Indonesia di beberapa tempat di Papua.

"Kita baik kok selama ini. Soal ada penambahan pasukan PNG atau bantuan asing itu adalah kewenangan mereka. Saat kita menambah pasukan di Kalimantan pun, tidak ada reaksi berlebihan dari Malaysia," kata Kepala Pusat Penerangan TNI Laksamana Muda Iskandar Sitompul, di Jakarta, Rabu (20/2).
Bahkan menurut dia, ada rencana kerja sama di perbatasan antara PNG dan RI berupa penjagaan bersama di pos-pos penjagaan milik TNI.

"Dan itu adalah permintaan mereka untuk melakukan penjagaan bersama di beberapa pos kita. Jadi hubungan baik sekali. Sedang kita pertimbangkan usulan itu di pos-pos mana saja nanti ada penjagaan bersama," jelas Iskandar.

Menurut dia, TNI memiliki 94 pos penjagaan di perbatasan RI-PNG yang terbentang dari wilayah Pegunungan Bintan, Bovan Digul, Jayapura, Arso, dan Kabupaten Kerom.

"Soal jumlahnya itu kami tidak bisa beberkan detailnya. Pokoknya ada beberapa batalion di 94 pos penjagaan," tukas Iskandar.

Share this article :

0 komentar:

Posting Komentar

Powered By Blogger

Defence Media Center

Kementerian Pertahanan

HARI BELA NEGARA 2015

HARI BELA NEGARA 2015

PERHATIAN

"Bagi Sobat Readers ingin mempublikasikan kembali tulisan ini di website atau blog Sobat Readers, mohon cantumkan link aktif artikel yang bersangkutan termasuk semua link yang ada di dalam artikel tersebut"

Terima kasih

Admin

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. JURNAL PERTAHANAN - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger