Selamat Datang, Salam "BELA NEGARA" , "NKRI HARGA MATI"
Home » » 650 prajurit Yonif 403 Amankan Perbatasan RI-Malaysia

650 prajurit Yonif 403 Amankan Perbatasan RI-Malaysia

Written By Jurnal Pertahanan on Kamis, 30 Mei 2013 | 00.59

SEMARANG - Sebanyak 650 prajurit Yonif 403/Wirasada Pratista Yogyakarta diberangkatkan ke perbatasan Kalimantan Barat-Malaysia melalui Pelabuhan Tanjung Mas, Semarang, Selasa (28/5). Dalam pasukan yang diberangkatkan, ikut serta juga 4 prajurit Korp Wanita TNI Angkatan Darat (Kowad) dalam penugasan perbatasan tersebut.

Diantaranya Sersan Dua (Serda) Lisya Kumalasari, Sersan Dua Rani, Sersan Dua Indah dan Letnan Dua (CKM) (K) Dita Yulia Bintari, merupakan seorang dokter. Mereka mengemban tugas yang pertama sebagai tenaga kesehatan dalam misi pengamanan perbatasan.

Pangdam IV/Diponegoro Mayjend TNI Sunindyo yang memimpin langsung dalam upacara pemberangkatan pasukan tersebut mengatakan bahwa ini merupakan pengiriman Kowad pertama dalam tugas perbatasan.

"Saat ini prajurit Kowad sudah Kombatan sama dengan tentara yang lain," ungkapnya disela-sela melepas pemberangkatan di Pelabuhan Tanjung Mas.

Pangdam menambahkan Kombatan mempunyai arti bahwa Kowad telah dibekali senjata lengkap untuk mendukung penugasan di daerah perbatasan seperti halnya prajurit TNI lainnya. Para Kowad juga telah dilatih menembak, kekuatan fisik untuk mendukung penugasan tersebut agar mampu mengatasi dalam situasi konflik.

Sementara itu dalam misi tersebut, pasukan Yonif 403/Wirasada Pratista Yogyakarta akan bertugas selama enam bulan dengan melakukan pengamanan di perbatasan darat RI-Malaysia. Tak hanya itu, mereka juga akan menangani sejumlah praktek ilegal yang kerap terjadi di perbatasan.

Pangdam menghimbau kepada prajurit Yonif 403/Wirasada Pratista Yogyakarta yang mengemban misi tersebut untuk senantiasa menjaga profesionalisme dalam bertugas. Hal tersebut karena dalam penugasan mereka akan berdampingan dengan prajurit Negara Malaysia.

"Kita tunjukkan TNI lebih professional dalam segala hal. Baik cara berpatroli dan cara membina masyarakat agar masyarakat di perbatasan lebih baik dalam kesejahteraannya dan yang terpenting  mampu menjaga kedulatan NKRI dengan baik," tandas Pangdam.

Sumber: Suara Merdeka
Share this article :

0 komentar:

Posting Komentar

Powered By Blogger

Defence Media Center

Kementerian Pertahanan

HARI BELA NEGARA 2015

HARI BELA NEGARA 2015

PERHATIAN

"Bagi Sobat Readers ingin mempublikasikan kembali tulisan ini di website atau blog Sobat Readers, mohon cantumkan link aktif artikel yang bersangkutan termasuk semua link yang ada di dalam artikel tersebut"

Terima kasih

Admin

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. JURNAL PERTAHANAN - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger