Jakarta - KRI Banjarmasin-592 sedang berlayar menuju Italia guna mengikuti World Expo Milano (WEM). Pasukan Khusus TNI Angkatan Laut (Passusla) sempat melaksanakan latihan Close Quarter Combat (CQC) di atas kapal perang buatan Indonesia yang di Komandani Letkol Laut (P) Rakhmat Arief Bintoro itu saat melintas di Laut Merah, Arab.
Berdasarkan informasi dari Dinas Penerangan Angkatan Laut yang diterima detikcom, Senin (1/6/2015), latihan diawali dengan latihan peran darurat dengan simulasi KRI Banjarmasin-592 disusupi oleh sekelompok orang tidak dikenal (OTK). Kelompok bersenjata yang terdiri dari 3-4 orang itu berhasil menguasai anjungan KRI Banjarmasin-592 dan berusaha menguasai kapal.
Selanjutnya, Tim Passusla yang onboard di KRI Banjarmasin-592 yang terdiri dari prajurit Komando Pasukan Katak (Kopaska) Armatim, Intai Amfibi (Taifib) Brigib I Marinir Surabaya dan ABK KRI Banjarmasin-592 melaksanakan negoisasi. Negosiasi dilakukan untuk mengulur waktu guna menyusun strategi dan berusaha mengetahui jumlah OTK dan persenjataannya.
"Setelah strategi dan kekuatan lawan diketahui, tim Passusla melaksanakan Ship Movement atau pergerakan kelompok menyusuri lorong dan tangga menuju anjungan dari lambung kiri geladak sekoci," kata Kepala Dispenal, Kolonel Laut (P) Suradi Agung Slamet.
Setelah kondisi lorong dan tangga telah dikuasai, lanjut Suradi, Tim Passusla dengan tangkas melumpuhkan OTK dan berhasil menguasai anjungan.
Sumber: Detik.com
0 komentar:
Posting Komentar